Supiori – Dalam rangka menyambut bulan Suci Ramadan 1446 H, Kapolres Supiori AKBP Marthin W. Asmuruf, S.Sos., M.M bersama Ketua Bhayangkari Cabang Supiori Ny. Honi Paula Asmuruf melaksanakan kegiatan sosial dengan membagikan takjil kepada masyarakat yang melintas di kawasan kota Supiori, pada Senin sore (10/3).
Turut hadir Wakapolres Supiori Kompol Wilhemus Ajomi, Para Kabag, Para Kasat, Para Kasi, Para Perwira dan Pengurus Bhayangkari Cabang Supiori.
Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa, khususnya mereka yang tengah beraktivitas menjelang waktu berbuka puasa. Takjil yang dibagikan berupa makanan dan minuman ringan yang diharapkan dapat membantu warga memenuhi kebutuhan berbuka puasa mereka.
Disela - sela kegiatan ketika di Konfirmasi, Kapolres Supiori AKBP Marthin W. Asmuruf, S.Sos., M.M mengatakan Di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat. Kegiatan ini bukan sekadar membagikan makanan, tetapi juga bentuk perhatian kami agar masyarakat yang masih dalam perjalanan tetap bisa berbuka dengan baik.
"Dimana takjil yang dibagikan kepada masyarakat pengguna jalan sebanyak 100 paket yang terdiri dari minuman dan makan berupa kue siap saji,"ungkapnya.
Selain itu juga kata Kapolres, dengan dilaksanakan kegiatan ini kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, bukan sekadar membagikan makanan, tetapi juga bentuk perhatian kami agar masyarakat yang masih dalam perjalanan tetap bisa berbuka dengan baik.
"Ini merupakan merupakan komitmen kami untuk mempererat hubungan silaturahmi antara Polri, Bhayangkari, dan masyarakat Supiori dalam menciptakan situasi yang aman dan nyaman selama bulan Ramadan,"pungkasnya.
Sementara itu ditempat yang sama, Ketua Bhayangkari Cabang Supiori Ny. Honi Paula Asmuruf juga menyampaikan rasa terima kasih kepada anggota Polres Supiori dan Pengurus Bhayangkari yang turut serta dalam menyukseskan kegiatan ini.
“Ini adalah bentuk kepedulian kami kepada sesama, semoga apa yang kami lakukan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” ujar Ny. Honi.
Kegiatan pembagian takjil ini berlangsung lancar dan mendapat sambutan positif dari warga setempat. Banyak masyarakat yang merasa terbantu dan mengucapkan terima kasih atas perhatian dari Polres Supiori dan Bhayangkari.(*)